Posts

Showing posts from March, 2024

Menjelang Mudik Lebaran 2024 : Polres Bangkalan Awasi SPBU, Cek Ketersediaan BBM dan Harga

Image
   Polres Bangkalan -  Dalam rangka menjamin ketersediaan stok Bahan Bakar Minyak BBM dan penyaluran BBM ketika mudik lebaran 2024, Satreskrim Polres Bangkalan tak mau kecolongan.  Ketika pagi ini, Senin (01/04) Satreskrim Polres Bangkalan yang dipimpin oleh Kanit IV Ipda Deki Pratama Jaya Kusuma, S.H., M.H. melaksanakan pemeriksaan dan pengukuran serta ketersediaan stok BBM di sejumlah SPBU di area kota Bangkalan dan kecamatan Socah.  Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan pasokan bahan bakar bagi para pemudik.  Ditemui secara terpisah, Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. selain mengecek ketersediaan, Polres Bangkalan melakukan pemeriksaan secara menyeluruh terhadap mesin cor BBM subsidi maupun non-subsidi.  Menurut AKBP Febri, tim di lapangan juga memastikan kesesuaian antara pengeluaran BBM yang tercatat di mesin dengan kondisi sebenarnya, begitu juga kelayakan operasional mesin tersebut. "Hasil si...

Polres Bangkalan Gencarkan Patroli Sahur On The Road, Ciptakan Situasi Kamtibmas yang Aman Jelang Lebaran

Image
   Polres Bangkalan -  Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di bulan suci Ramadan khususnya mendekati momen mudik lebaran, Polres Bangkalan melaksanakan patroli Sahur On The Road pada Senin dinihari tadi (01/04). Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif bagi masyarakat di Kabupaten Bangkalan selama bulan Ramadhan.  Personel Polres Bangkalan bersama Kodim 0829, Dishub dan Satpol PP yang dilengkapi dengan kendaraan patroli bergerak menyusuri berbagai jalan-jalan utama, pemukiman, dan area rawan kriminalitas untuk memastikan keamanan selama waktu sahur. Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. mengungkapkan bahwa kegiatan patroli Sahur On The Road ini merupakan bagian dari strategi Polres Bangkalan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. "Kami berkomitmen untuk senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam momen yang penting seperti bulan Ramadan ini...

Respon Cepat Aduan Warga Polisi Amankan 13 Motor di Jember Diduga Balap Liar

Image
   JEMBER - Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat di bulan Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445H, Polres Jember Polda Jatim berikut Polsek yang ada di jajarannya intens melakukan patroli. Patroli yang dilakukan dengan hunting saat menjelang berbuka puasa dan sahur pada dini hari itu selain untuk mencegah tindak criminal juga mengantisipasi adanya balapan liar. Seperti halnya pada Minggu pagi (31/3/2024), Polres Jember  melalui Polsek Jombang telah mengambil langkah tegas dengan mengamankan 13 unit motor yang terlibat dalam aksi balap liar.  Aksi balap liar itu dilakukan usai sahur sehabis waktu sholat Subuh di jalan raya Kencong - Tanggul, Desa Wringinagung, Kecamatan Jombang Kabupaten Jember. Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi melalui Kapolsek Jombang, AKP Adam, mengatakan tindakan ini dilakukan sebagai respons atas keluhan masyarakat terkait maraknya kegiatan balap liar. “Ada aduan Masyarakat terkait balapan liar yang sering terj...

Cegah Kecurangan Penjualan BBM, Polres Lamongan Sidak SPBU Jelang Mudik Lebaran

Image
   LAMONGAN - Polres Lamongan melaksanakan pengecekan SPBU di wilayah Kabupaten Lamongan sebagai antisipasi adanya praktek kecurangan penjualan BBM yang merugikan konsumen. Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condroputra, S.H., S.I.K., M.Si memerintahkan para Kapolsek di jajarannya untuk melakukan pengecekan di wilayah masing-masing untuk mengantisipasi hal tersebut. "Semalam para Kapolsek beserta anggotanya langsung melaksanakan sidak di wilayah yang terdapat SPBU karena ada beberapa wilayah yang tidak terdapat SPBU," jelasnya, Senin (1/4) Selain itu personel gabungan Operasional Unit Tindak Pidana Tertentu Satuan Reserse Kriminal ( Unit Tipidter Satreskrim) Polres Lamongan Polda Jatim bersama Disperindag Kabupaten Lamongan juga menyasar ke sejumlah SPBU di wilayah Lamongan. Hal tersebut dilaksanakan guna mencegah praktik-praktik seperti mencampurkan BBM dengan air atau mengurangi takaran BBM dan menjamin tepat takaran nozzle dispenser BBM yang digunakan untuk penjualan kepada ...

Satgas Pangan Polres Ponorogo bersama TPID Pantau Bahan Pangan Jelang Idul Fitri

Image
  PONOROGO -  Dalam upaya mengendalikan inflasi dan memastikan ketersediaan serta kualitas bahan pangan, Satgas Pangan Polres Ponorogo bersama Tim Pemantau Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Ponorogo melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar. Kabagren Polres Ponorogo, Kompol Edy Suyono mengatakan Inspeksi dimulai dari gudang Bulog di Desa Madusari, Kecamatan Siman, dan dilanjutkan ke Pasar Legi Ponorogo serta Swalayan Surya di Jalan Juanda.  “Hasil sidak menunjukkan bahwa stok beras di gudang Bulog dan Pasar Legi cukup memadai untuk memenuhi kebutuhan warga Ponorogo,”kata Kompol Edy, Rabu (27/3). Dari pantauan Tim Satgas Pangan bersama TPID Ponorogo, harga beras terpantau menurun seiring dengan musim panen padi yang sedang berlangsung.  Sementara untuk harga cabai, bawang merah, dan bawang putih juga stabil dan cenderung menurun, dengan stok yang cukup tersedia.  “Tidak ditemukan adanya makanan yang kadaluwarsa selama inspeksi,"paparnya. Sementara itu d...

Polres Tulungagung Intensif Melakukan Patroli di SPBU Jelang Mudik Lebaran Pastikan Ketersediaan BBM

Image
  TULUNGAGUNG –  Jajaran Polres Tulungagung melakukan pengawasan rutin di SPBU Pertamina. Tujuan melakukan hal tersebut sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah terutama menjelang mudik lebaran. Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kasihumas Polres Iptu Mujiatno mengatakan, bahwa pihak kepolisian akan terus meningkatkan kewaspadaan saat patroli. “Kami terus berupaya mengamankan objek vital di wilayah hukum kami dari gangguan kamtibmas, agar situasi dan kondisi tetap aman kondusif”, ucapnya, Kamis (28/03/2024). Kasihumas Polres Tulungagung juga mengatakan, dalam rangka menyambut Hari Raya idul Fitri kali ini dipastikan aktivitas masyarakat akan meningkat. Hal itu kata Iptu Mujiatno dipastikan berdampak terhadap penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) akan ikut meningkat. “Patroli ini juga dilaksanakan oleh seluruh Polsek yang ada di jajaran yang di wilayahnya terdapat SPBU,”ujarnya. Selain memastikan keamanan, petugas juga memberi...

Ciptakan Rasa Aman Saat Bulan Ramadhan, Polres Bangkalan Rutin Lakukan Patroli Sahur on the Road

Image
    Polres Bangkalan -  Untuk memastikan masyarakat melaksanakan ibadah puasa secara khusyuk selama bulan Ramadhan, Polres Bangkalan melaksanakan kegiatan Kepolisian berupa patroli terutama di saat Sahur hingga Subuh hari. Tim gabungan dari Polres Bangkalan, Kodim 0829, dan Dinas Perhubungan Bangkalan melaksanakan Patroli “Sahur On The Road” dalam rangka Harkamtibmas di lokasi yang dianggap rawan balap liar, knalpot brong maupun gangguan Kamtibmas lainnya yang dilaksanakan selama Ramadhan 1445 Hijriah diwilayah hukum Polres Bangkalan, pada Kamis dinihari (28/03).  Adapun lokasi yang sering dikeluhkan oleh masyarakat menjadi lokasi balap liar maupun aksi ugal-ugalan yakni jalan utama seperti di Jalan Kinibalu (Jalan Kembar Baru), Jalan Martajazah, Jalan KH. Moch Cholil, Jalan Bancaran dan sepanjang Jalan Trunojoyo.  Selain melaksanakan patroli, personil Polres Bangkalan memberikan himbauan kepada anak-anak muda mupun remaja yang melintas saat dinihari agar tidak ...

Ramadhan Berkah, 500 Paket Takjil Untuk Warga Dibagikan oleh Bhayangkari Polres Situbondo

Image
   SITUBONDO - Polres Situbondo bersama Bhayangkari Cabang Situbondo berbagi takjil dibulan suci Ramadhan 1445 H. Lebih kurang 500 paket takjil yang dibagikan kepada masyarakat di lokasi Pasar Ramadhan Alun-Alun Situbondo ini adalah wujud syukur keluarga besar Polres Situbondo yang selama Ramdhan kondusifitas di Situbondo terpelihara. Selain itu, hadirnya Ketua Bhayangkari Cabang Situbondo Ny. Indah Dwi Sumrahadi dalam kegiatan berbagi berkah berupa paket takjil tersebut juga dalam rangka memperingati HUT Yayasan Kemala Bhayangkari Ke-44.  Hal itu seperti diungkapkan oleh Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto di sela kegiatannya di alun – alun Kota Situbondo didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Situbondo Ny. Indah Dwi Sumrahadi, Senin (25/3/2024) AKBP Dwi Sumrahadi mengatakan, kegiatan ini juga bentuk kepedulian Bhayangkari terhadap masyarakat terutama mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan. “Pembagian bingkisan takjil adalah sebagian dari bentuk ke...

Momen Puluhan Tahanan Terima Tausiah Sebelum Buka Bersama Polres Tanjungperak

Image
   Tanjungperak - Polres Pelabuhan Tanjung Perak bersama seluruh jajaran memanfaatkan masa bulan ramadhan untuk membangun keakraban antara polisi dan para binaan tahanan. Penguatan mental dan iman bagi para tahanan Polres Tanjung Perak dilangsungkan dengan menggelar acara buka puasa bersama pada Selasa (26/3/2024). Sebanyak 62 tahanan di Polres Tanjung Perak mengikuti kegiatan buka bersama dengan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak dan Waka Polres Tanjung Perak serta Pejabat Utama.  Sebelum berbuka bersama, para tahanan terlebih dahulu mendengarkan tausiah yang disampaikan oleh KH. Drs Khoiron Sueb Ms.i. Para tahanan yang mengenakan pakaian warna oranye dengan menggunakan songkok warna putih tampak khusuk mendengarkan tausiah tersebut. "Bulan suci Ramadhan merupakan momentum yang baik bagi sesama umat untuk saling berbagi berkah dan rezeki, termasuk dalam membangun keakraban antara polisi dan para tahanan," kata Kapolres Tanjung Perak AKBP William Cornelis Tanasale.  Se...

Polda Jatim Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Semeru 2024 untuk Pengamanan Idul Fitri 1445 H

Image
    SURABAYA, Jelang dilaksanakan Operasi Ketupat Semeru Tahun 2024, Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jawa Timur, dipimpin Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto menggelar rapat koordinasi (Rakor ) lintas sektoral, di Gedung Mahameru Mapolda Jatim,Rabu (27/3). Rakor kali ini dalam rangka persiapan Operasi Ketupat Semeru 2024 yang akan segera dilaksanakan untuk pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 di wilayah hukum Polda Jatim. Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto mengatakan menurut hasil survei Kementerian Perhubungan RI melalui Badan Kebijakan Transportasi (BKT), jumlah pergerakan masyarakat saat musim mudik Lebaran 2024 diprediksi mencapai 193,6 juta orang atau mencapai 71,7% dari total jumlah penduduk Indonesia.  Sementara itu masyarakat yang akan melaksanakan mudik kurang lebih 16 persen akan bergerak ke Jawa Timur atau kurang lebih 34 juta orang. "Diprediksi masyarakat Jatim yang akan melaksanakan mudik 31 juta namun demikian yang akan masuk Jatim kurang lebi...

Hadiri Pondok Ramadhan SMK Islam Bustanul Ulum Kapolres Jember Beri Motivasi Santri

Image
  JEMBER  - Suasana kegembiraan menyelimuti halaman SMK Islam Bustanul Ulum (IBU) saat acara Pondok Ramadhan. Lebih dari 1.400 santri dan pelajar serta tamu undangan memenuhi tempat tersebut. Kehadiran Kapolres Jember,AKBP Bayu Pratama Gubunagi dan Kepala Dinas Pendidikan Sugeng Trianto, S.Sos., M.M, dan Kasi Pais Kemenag Jember Edy Sucipto,S.Pd., M.Pd turut hadir menyemarakkan acara tersebut. Dalam sambutannya, Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi memberikan motivasi yang menginspirasi bagi seluruh santri. Ia menegaskan bahwa kesuksesan tidak mengenal batas, dan dengan tekad serta kerja keras, siapapun bisa mencapainya. Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya waspada dalam menggunakan media sosial, mengingat meningkatnya kasus penipuan yang dilakukan melalui platform tersebut. "Adik - adik adalah tunas bangsa, penerus generasi bangsa, untuk semangatlah belajar dan jauhi tindakan yang dapat merusak cita - cita kalian yang juga sebagai harapan bangsa Indonesi...

Cegah Perang Sarung Berulang, Polres Blitar Kota Lakukan Patroli Amankan 11 Remaja

Image
  KOTA BLITAR - Sebanyak 11 anak baru gede alias ABG diamankan Polres Blitar Kota pada Selasa (26/03/2024). Langkah itu dilakukan lantaran mereka diduga akan melakukan perang sarung di wilayah hukum Polres Blitar Kota. Langkah meringkus para remaja itu tepat lantaran tradisi tawur sarung atau perang sarung di sejumlah tempat di masa Ramadhan kerap berujung kerusuhan. Polres Blitar Kota juga menyita sejumlah barang bukti berupa sebuah ruyung besi, batu, palu dan belati kecil dari sekelompok remaja itu. "Sebanyak 11 remaja itu kami bawa ke Polres untuk dilakukan pembinaan," kata Kasi Humas Polres Blitar Kota, Iptu Sjamsul Anwar. Iptu Sjamsul mengatakan, berawal dari patroli siber Polres Blitar Kota menemukan akun media sosial yang menginformasikan akan ada perang sarung di malam hari saat Ramadhan. Berdasarkan informasi tersebut, anggota Polres Blitar Kota menggelar patroli wilayah mulai Senin (25/3/2024) malam hingga Selasa (26/3/2024) dini hari. Patroli dipimpin la...

Sinergitas Jaga Kamtibmas di Bulan Ramadhan, Polresta Banyuwangi Optimalkan Patroli

Image
  BANYUWANGI - Jajaran Kepolisian Resor Kota (Polresta) Banyuwangi dan Polsek jajaran serentak menggelar patroli ke sejumlah tempat hiburan malam. Seperti halnya yang dilaksanakan oleh Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Glagah kali ini dengan menggelar patroli ke sejumlah tempat hiburan malam di wilayah setempat. Patroli tersebut sebagai upaya untuk mewujudkan kondusifitas dan kelancaran ibadah Ramadan 1445 Hijriah di Bumi Blambangan. Patroli ini dipimpin oleh Camat Glagah, Sri Widiyanto, S.H, Kapolsek Glagah AKP Pudji Wahyono, S.H dan Danramil Glagah Kapten Inf I Made Slamet Adi Santoso. Camat Glagah, Sri Widiyanto mengatakan bahwa patroli ini adalah tindak lanjut dari  surat edaran (SE) No. 300/369/429.020/2024 yang diterbitkan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi.   Dimana dalam aturan tersebut tempat hiburan malam, rumah karaoke, hingga penjual miras diwajibkan tutup selama bulan Ramadan. "Sehingga patroli ini untuk mengantisipasi dan memastikan ...

Tiba di Pulau Bawean, Kapolres Gresik langsung Hibur Anak-Anak Korban Gempa

Image
      GRESIK - Keceriaan kembali terpancar di wajah anak-anak korban gempa bumi di Kecamatan Sangkapura pulau Bawean, saat Tim Trauma Healing Polres Gresik mengunjungi mereka di Posko BPBD lapangan Desa Suwari Kecamatan Sangkapura, Kabupaten Gresik. Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom memimpin langsung rombongan yang membawa bantuan bhakti sosial dan kesehatan bagi masyarakat terdampak gempa. Ketua Cabang Bhayangkari Cabang Gresik Myrna Adhitya dan anggota Bhayangkari turut hadir dalam kegiatan ini. AKBP Adhitya menjelaskan bahwa kegiatan ini bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Gresik Kodim 0817 Gresik, BNPB maupun BPBD serta stakeholder yang ada di masyarakat. Bertujuan membantu meringankan beban korban bencana alam gempa bumi dan memberikan dukungan kepada anak-anak yang mengalami trauma. "Trauma healing penting untuk membantu anak-anak mengatasi rasa cemas dan ketakutan akibat bencana," ujar AKBP Adhitya, Selasa (26/3) Tim Trauma Healing Polres Gre...

Kapolda Resmikan Gedung Polisi Istimewa dan 3 Fasilitas Baru Milik Polda Jatim

Image
SURABAYA - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto,M.Si meresmikan Gedung Polisi Istimewa dan 3 Fasilitas baru lain di wilayah Polda Jatim, Selasa (26/3/2024). Peresmian tersebut disaksikan oleh para pejabat utama (PJU) Polda Jatim, Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Pasma Royce, PJU Polrestabes Surabaya, Kapolsek jajaran Polrestabes Surabaya, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi serta Forkopimda Kota Surabaya, Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat. Selain meresmikan gedung Polisi Istimewa, 3 bangunan baru lainnya yang diresmikan Kapolda Jatim yaitu, Poliklinik Wira Satya Polrestabes Surabaya, Mess Polwan Tri Buana Tungga Dewi Polda Jatim dan Gedung Parkir Rumah Sakit Bhayangkara ( RSB )  Tk. II Kediri Polda Jatim. Dalam sambutannya Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto juga menyampaikan terimakasih kepada Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi atas dukungannya sehingga terbangun dua proyek yaitu Poliklinik dan gedung tambahan di Polrestabes Surabaya. "Ada 4 proyek yang hari ini...

Selama Ramadhan, Polisi Berikan Bimbingan Rohani kepada Tahanan Polres Lumajang

Image
   LUMAJANG - Kepolisian Resort (Polres) Lumajang menggelar program pembinaan rohani bagi tahanan selama bulan Ramadhan, Selasa (26/3/2024). Pembinaan rohani diberikan kepada para tahanan dari sejumlah kasus yang saat ini berada di rumah tahanan Polres Lumajang. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dorongan spiritual agar kualitas ibadah para tahanan semakin meningkat. Dalam program tersebut, para tahanan diberikan ceramah keagamaan, pelatihan ibadah, serta sesi motivasi untuk memperbaiki diri selama menjalani masa tahanan. Kapolres Lumajang, AKBP Mohammad Zainur Rofik, S.I.K., melalui Kasubsi Pidm Sihumas Polres Lumajang Ipda Sugiarto, S.H, mengatakan, pentingnya pembinaan rohani sebagai bagian dari rehabilitasi sosial dan pembentukan karakter positif para tahanan. "Pembinaan rohani tehadap tahanan kami lakukan sebagai bagian dari rehabilitasi sosial," ungkap Ipda Sugiarto. Menurutnya, dari kegiatan ini diharapkan bisa membawa tersangka tindak pidana kembali ke jala...

Polri Buka Hotline Khusus Terkait Penerimaan Anggota Baru 2024

Image
    Mabes Polri membuka Hotline khusus terkait penerimaan anggota baru tahun 2024. Asisten Staf Bidang Sumber Daya Manusia (As-SDM) Polri Irjen Dedi Prasetyo menyebut lewat Hotline itu masyarakat bisa mengakses seluruh informasi seputar penerimaan anggota Polri. "Mulai dari apa saja yang menjadi syarat penerimaan, jadwal penerimaan, sampai pengaduan terkait proses penerimaan anggota Polri ini," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa (26/3). Dedi menjelaskan Hotline Rim Polri tersebut bisa diakses masyarakat melalui nomor 1500 598 dan 021 8060 2198 yang langsung terhubung dengan petugas dari SDM Polri. Selain itu, kata dia, masyarakat juga bisa mengakses via aplikasi pesan singkat Whatsapp dan Telegram di nomor 0813 9920 9898. Terakhir, ia mengatakan masyarakat juga dapat memantau seluruh perkembangan penerimaan anggota polri melalui akun media sosial resmi SDM Polri. "Masyarakat bisa mengikuti akun media sosial penerimaan anggota Polri di akun Instagram @R...

Polres Malang Ungkap Kasus Produksi Miras Ilegal, Dua Pelaku Diamankan

Image
  MALANG - Aparat Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, berhasil mengungkap kasus produksi minuman keras (miras) ilegal di Kabupaten Malang. Dua pelaku berinisial FA (36) dan AW (46) berhasil diamankan. Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih, menjelaskan kedua tersangka berhasil diamankan dalam operasi yang dilakukan pada tanggal 23 Maret 2024 sekitar pukul 14.00 WIB di Dusun Krajan, Desa Sumberejo, Kecamatan Gedangan. “Kami dari jajaran Polres Malang melaksanakan konferensi pers ungkap kasus minuman keras ilegal dengan tepat kejadian perkara langsung ini di lokasi Dusun Krajan RT 10 RW 3 Desa Sumberejo Kecamatan Gedangan kabupaten Malang,” kata Kompol Imam Mustolih, Senin (25/3). Menurut Kompol Imam Mustolih, kejadian bermula ketika pihaknya mendapatkan informasi dari masyarakat terkait peredaran minuman keras ilegal. Respon cepat diberikan dan operasi tangkap tangan berhasil mengamankan kedua pelaku serta menyita sejumlah barang bukti. Dalam penangkapan tersebut, ...

Patroli Sahur Ramadhan Polres Bojonegoro Berbagi Nasi Kotak Untuk Warga

Image
      BOJONEGORO  -  Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bojonegoro kembali melaksanakan bakti sosial dengan membagikan makanan sahur kepada warga masyarakat yang membutuhkan, Senin(25/3/2024) dini hari. Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Gakkum Satlantas, Ipda Septian bersama dengan anggota Satlantas Polres Bojonegoro. Mereka berkeliling di ruas jalan sekitar Kota Bojonegoro. Kanit Gakkum, Ipda Septian mengatakan kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk melaksanakan patroli rutin pada jam rawan gangguan Kamtibmas, tetapi juga untuk berbagi dengan masyarakat dengan membagikan nasi kotak untuk sahur. “Personel Satlantas melaksanakan patroli pada jam rawan gangguan Kamtibmas sekaligus membagikan nasi kotak untuk makan sahur kepada warga yang membutuhkan,” ucap Ipda Septian. Dia menambahkan tidak hanya membagikan makanan sahur, personel Satlantas juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan su...

Polri Peduli, Polres Lamongan Salurkan Bantuan Bedah Rumah untuk Warga

Image
  LAMONGAN – Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra memimpin langsung peresmian dan penyerahan bantuan bedah rumah untuk warga di Desa Keyongan Kecamatan Babat Lamongan. Kali ini rumah Khoiriyah, salah seorang warga di desa tersebut yang mendapat giliran menerima bantuan. Disaksikan oleh Muspika Kecamatan Babat, Kepala Desa Keyongan beserta perangkatnya, serta perwakilan dari Yayasan Nurul Hayat dan Yayasan Berkah Bersinar Abadi dan masyarakat Desa Keyongan, Kapolres Lamongan menyatakan bedah rumah diresmikan. Rangkaian kegiatan dimulai dengan penyerahan bantuan sosial berupa paket sembako secara simbolis oleh Kapolres Lamongan kepada perwakilan warga sekitar. “Terimakasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini,”ungkap AKBP Bobby, Jumat (22/3). Kapolres Lamongan juga menyampaikan bahwa kegiatan bedah rumah ini juga upaya mewujudkan saling peduli antar sesame terlebih bagi yang benar – benar layak untuk diberikan bantuan. “Ini bagian tug...

Pasca Gempa Polres Tuban bersama BPBD Beri Bantuan Warga Terdampak

Image
    TUBAN - Dampak Gempa berkekuatan 6.5 magnitudo yang mengguncang wilayah kabupaten Tuban dan sekitarnya, tercatat sejumlah rumah warga di beberapa kecamatan mengalami kerusakan. Sabtu (23/03/2024) siang, Kapolres Tuban AKBP Suryono,bersama Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD kabupaten Tuban Drs. Sudarmadji, M.M., melakukan pengecekan langsung ke rumah warga yang terdampak gempa. Selain mendatangi para korban yang rumahnya terdampak, Kapolres Tuban dan Kalaksa BPBD itu juga memberikan bantuan berupa sembako dan terpal sebagai pengganti sementara atap rumah warga yang runtuh akibat gempa. Menurut AKBP Suryono terkait dengan kerusakan yang dialami oleh masyarakat saat ini masih diinventarisir dan didatakan untuk solusi perbaikan. "Untuk kerusakan dampak gempa sedang diinventarisir apakah nanti perbaikannya cukup dari desa atau dari BPBD," ucap AKBP Suryono,Senin (25/3). Lebih lanjut AKBP Suryono mengatakan dari data sementara yang berhasil dihimpun terdapat belasan...

Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaan. Keselamatan Untuk Kemanusiaan

Image
  Polres Bangkalan -  Razia balap liar terus dilakukan oleh Polres Bangkalan dalam rangka menjaga Kamtibmas saat bulan Ramadhan tahun ini. Pagi dinihari tadi Sabtu (23/03) pukul 00.00 WIB Satlantas Polres Bangkalan bersama Sat Samapta Melaksanakan razia balap liar motor di akses Jalan Suramadu. Pada Sabtu dinihari tadi, dari lokasi TKP, petugas berhasil mengamankan 46 sepeda motor Brong dan 44 orang yang menjadi penonton balap liar. Kasatlantas Polres Bangkalan AKBP Grandika Indera Waspada, S.I.K., M.I.K. yang ditemui secara terpisah pada Sabtu pagi ini, (23/03) menjelaskan jika kegiatan ini merupakan tindak lanjut maraknya giat masyarakat khususnya anak2 muda yang marak di lakukan di Bulan Ramadhan. "Ini kami lakukan sebagai bentuk tindak lanjut Polri di Bulan Ramadhan yang sigap dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar kekhusyukan beribadah di bulan Ramadhan tidak terganggu," terang AKP Grandika. Disamping itu, AKP Grandika menambahkan jika dengan adanya razia ...

Kapolri Apresiasi Divhumas Atas Sertifikasi ISO 9001: 2015

Image
  Kadivhumas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho menerima penyerahan sertifikat ISO 9001:2015 yang diserahkan langsung oleh Vice President of corporate secretary PT Sucofindo Arifin SE. Penyerahan tersebut disaksikan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, PJU Mabes Polri dan Peserta Rakernis Satker divisi gabungan. Direktur Utama PT Sucofindo Jobi Triananda Hasjim kemudian menyampaikan ucapan selamat kepada Kapolri atas sertifikat ISO 9001:2015. Sertifikat ini dipandang menjadi sebuah pencapaian yang harus diapresiasi “Selamat Kepada Bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si selaku Pimpinan Tertinggi Polri atas raihan keberhasilan Satuan Kerja Divisi Humas Polri memperoleh Sertifikat Sistem Manajemen Mutu SNI ISO 9001 : 2015,” jelas Jobi saat menyerahkan sertifikat, Jumat (22/3/24). Jobi menyampaikan, diharapkan dengan sertifikat ini, Kadiv Humas dapat konsisten memberikan pelayanan terbaiknya.  “Kami optimis Divisi Humas Polri mampu m...

Kapolri: Apresiasi e-Learning Humas Polri Presisi Jadi Cara Tingkatkan Kemampuan Kehumasan Anggota

Image
  Jakarta,  Humas Polri resmi mendapatkan sertifikat ISO 9001: 2015 dan launching e-Learning Humas Polri Presisi. Hal itu pun mendapat apresiasi dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo. Dalam pembukaan rakernis hari ini, Jenderal Sigit menyatakan bahwa hal itu menjadi tindak lanjut dari perkap yang telah diterbitkan mengenai fungsi kehumasan.  “Humas Polri saya kira, baru saja kita lihat aplikasi e-Learning Humas Polri Presisi yang baru saja di-launching dan ini tentunya bagian daripada Divhumas untuk setiap insan Polri betul-betul bisa melaksanakan mengemban fungsi kehumasan. Saya kira ini silakan diteruskan,” ungkap Jenderal Sigit dalam pembukaan rakernis Satker divisi gabungan, Jumat (22/3/24). Menurut Kapolri, program e-learning humas Polri Presisi ini memang sangat mendukung fungsi kehumasan anggota Polri yang menjadi sangat penting. Sebab, hal itu akan menambah kemampuan setiap anggota Polri dalam menjalankan peran kehumasan. “Ini akan sangat membantu...

Jelang Lebaran Satgas Pangan Polri Pastikan Stok dan Harga Bapokting di Jatim Aman

Image
    SURABAYA - Tim Satgas Pangan kembali melakukan inspeksi di sejumlah pasar, guna memastikan harga dan stok kebutuhan Bahan Pokok Penting (Bapokting) di wilayah Jawa Timur jelang Hari Raya Idul Fitri, aman. Kali ini, Tim Satgas Pangan Mabes Polri dan Polda Jatim melakukan inspeksi di pasar Wonokromo Surabaya, Jum'at (22/3/2024). Kasubsatgas Distribusi Pangan Mabes Polri, Kombes Pol Teddy Suhendyawan Syarif mengatakan pihaknya telah keliling melakukan pengecekan di pasar-pasar secara nasional. Dari hasil inspeksi dalam rangka pemantauan haraga dan persediaan Bapokting itu, menurutnya di Jawa Timur harga Bapokting terbilang masih wajar. "Aman untuk wilayah Jawa Timur, kita kan ngecek sudah mulai kemarin, dari Surabaya, ke pasar induk Kediri, Mojokerto, sampai akhirnya di Wonokromo, bisa diambil kesimpulan bahwa semua harga di Jawa Timur ini normal," tandasnya. Lebih lanjut Kombes Tedi juga menegaskan, beras SPHP atau (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) in...

Rakor Kesiapan Operasi Ketupat Semeru 2024 Lintas Sektoral, Polda Jatim Siapkan Pelayanan Mudik Lebaran

Image
  SURABAYA - Rapat koordinasi (Rakor) jelang pelaksanaan Operasi Ketupat Semeru 2024 digelar oleh Polda Jawa Timur bersama lintas sectoral, Kamis (21/3).  Kegiatan tersebut dipersiapkan untuk mengantisipasi arus mudik dan arus balik masyarakat Jawa Timur khususnya, selama Idul Fitri 1445 H. Berdasarkan data dan informasi yang diperoleh dari Direktorat Lalu Lintas ( Ditlantas)  Polda Jatim menyebutkan, bahwa Jawa Timur akan menjadi wilayah perlintasan masyarakat dari ujung barat hingga ujung Timur Pulau Jawa. Menurut hasil survei Kementerian Perhubungan RI melalui Badan Kebijakan Transportasi (BKT), jumlah pergerakan masyarakat saat musim mudik Lebaran 2024 diprediksi mencapai 193,6 juta orang atau mencapai 71,7% dari total jumlah penduduk Indonesia. Angka itu diklaim meningkat dibanding pergerakan masyarakat pada masa lebaran Idul Fitri 2023 yakni 123,8 juta orang. Sementara, daerah asal perjalanan terbanyak yang tertinggi adalah Jatim, yakni sebesar 31,3 juta...

Kapolda Jatim Berangkatkan 50.789 Paket Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Terdampak Banjir di Jawa Tengah

Image
  SURABAYA - Kapolda Jawa Timur,Irjen Pol Drs.Imam Sugianto,M.Si memberangkatkan 50.789 paket bantuan kemanusiaan Polda Jatim peduli Bencana banjir ke sejumlah wilayah di Jawa Tengah, Jumat (22/3/2024). “Bantuan akan kita kirim ke Jawa Tengah khususnya wilayah Demak dan Kudus yang beberapa waktu lalu terjadi banjir, “kata Irjen Imam di Lobby Gedung Tribrata Mapolda Jatim. Total bantuan yang disalurkan 50.789 paket meliputi, perlengkapan perorangan sejumlah 724 pack, selimut 4.360 pack, Pampers 6.147 pack, pembalut wanita 7.016 pack dan pakaian layak pakai 11.842 pack. Selain itu juga ada makanan dan minuman seperti, biscuit 2.408 dus, pop mie 3.101 dus, susu 1.930 dus, air mineral 2.478 dus, roti kering 905 dan makanan cepat saji 725 dus serta obat obatan sebanyak 9.598 dus. Berdasarkan informasi, bahwa di Demak dan Kudus ada 20 ribuan korban yang sudah di evakuasi ke 125 titik tempat pengungsian. “Nantinya bantuan yang kami kirimkan ini akan di drop kesana dan kordinas...

Bantu Korban Banjir Demak, Polri Kirim Tim Kemanusiaan

Image
  Jakarta - Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (As-SDM) Irjen Pol Dedi Prasetyo melepas pemberangkatan tim misi kemanusiaan ke lokasi banjir di Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Jumat (22/3/2024). Tim Kemanusiaan yang diberangkatkan sebanyak 110 personil dibagi tiga tim ini untuk pemulihan sekaligus meringankan beban penderitaan masyarakat terdampak banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Wulan. Dedi mengatakan, bahwa sampai saat ini wilayah Demak dan sekitarnya masih terendam banjir. Dedi menerangkan, tiga yang diberangkatkan yakni, Tim Trauma Healing dan Konselor, kemudian Tim Dokkes Polri danTim Polwan Tanggap Bencana. Selain itu juga ada tim peliputan khusus dari Divisi Humas Polri. Ia menjelaskan bahwa tim ini sifatnya untuk mendukung penanganan yang telah dilakukan oleh Polda Jawa Tengah. "Karena durasi banjirnya cukup panjang, tim trauma healing ini nanti akan bersinergi, bekerjasama, dengan tim yang sudah ada di Polda Jateng untuk penguatan mental bagi para pengungsi ya...

Ramadhan Berkah Kapolres Situbondo Berbagi Takjil untuk Massa Unras AMPD

Image
    SITUBONDO - Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. membagikan takjil kepada massa pengunjuk rasa dari Aliansi Masyarakat Peduli Demokrasi (AMPD) Kabupaten Situbondo. Aliansi Masyarakat Peduli Demokrasi (AMPD) yang berorasi didepan Mapolres Situbondo mempertanyakan kebenaran informasi yang beredar di media sosial yang menyatakan bahwa Polri ikut cawe cawe Si Rekap dan juga Kantor Polisi sebagai tempat untuk merekap Si Rekap. Massa AMPD yang berorasi tersebut diterima langsung oleh Kapolres Situbondo, AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto didampingi Wakapolres Kompol I Made Prawira Wibawa beserta Pejabat Utama Polres Situbondo. Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto menyampaikan bahwa tugas Polri adalah pengamanan seluruh rangkaian atau tahapan Pemilu 2024. Dan sampai saat ini pelaksanaan pengamanan Pemilu di Kabupaten Situbondo berlangsung aman, lancar dan situasi tetap kondusif. Terkait informasi yang beredar di media sosial terka...

Harkamtimas di Bulan Ramadhan Polres Probolinggo Amankan Puluhan Motor Saat Razia Balap Liar

Image
    PROBOLINGGO, - Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) selama bulan Ramadhan, Satuan Samapta Polres Probolinggo terus memaksimalkan kegiatan patroli di beberapa lokasi rawan gangguan kamtibmas. Hal itu juga dilakukan karena pihak Polres Probolinggo menerima pengaduan dari warga Masyarakat yang merasa resah terhadap adanya aksi balapan liar setiap menjelang buka puasa. Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kasat Samapta AKP Siswandi mengatakan atas adanya pengaduan Masyarakat tersebut, Satsamapta Polres Probolinggo segera melakukan razia. Alhasil, saat regu patroli Satsamapta Polres Probolinggo melintasi Jalan Raya Besuk, Kabupaten Probolinggo, didapati gerombolan pemuda dengan motornya yang tidak sesuai spesifikasi Teknik (spektek). Petugaspun segera mengamankan puluhan sepeda motor yang berada disekitar area balap liar tersebut dan dibawa ke Mapolres Probolinggo guna dilaksanakan cek fisik “Iya sudah kami amankan ...

Antisipasi Bencana Alam, Polres Malang Siapkan Personel dan Peralatan

Image
    MALANG - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, melakukan persiapan serius dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana di wilayah Kabupaten Malang. Langkah ini dilakukan sebagai respons atas potensi dampak buruk dari cuaca ekstrem yang mungkin terjadi. Kesiapan peralatan penanganan bencana ini diwujudkan dengan pemeriksaan peralatan siaga bencana di halaman Mapolres Malang pada hari Rabu (20/3/2024). Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, menegaskan bahwa langkah ini diambil untuk mengantisipasi dampak buruk cuaca ekstrem yang mungkin terjadi.  "Alat-alat ini sangat diperlukan oleh anggota di lapangan untuk membantu masyarakat, terutama dalam merespons bencana alam," ujar AKBP Putu Kholis di Mapolres Malang, Rabu (20/3). Dalam pemeriksaan yang dilakukan, diketahui seluruh peralatan siap digunakan. Tidak hanya itu, Polres Malang juga melakukan penambahan sejumlah peralatan baru guna peremajaan peralatan yang sudah ada di seluruh Polsek jajarannya. B...

Jaga Kondusifitas Jelang Idul Fitri 1445 H, Wakapolres Bangkalan Pimpin Rakor Harkamtibmas di Bulan Ramadhan

Image
    Polres Bangkalan - Untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta kondusifitas selama bulan Ramadhan, pagi ini Kamis (21/03) Kepolisian Resor Bangkalan melaksanakan Rapat koordinasi bersama sejumlah instansi terkait untuk tetap menjaga kondusifitas di kabupaten Bangkalan menjelang perayaan Idul Fitri 1445 Hijriah. Wakapolres Bangkalan Kompol Andi Febrianto Ali, S.E. memimpin langsung Rakor yang berlangsung sejak pagi hingga siang hari ini.  Rapat koordinasi lintas eksternal ini juga dihadiri oleh Ismed Efendi sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah, Rudianto yang merupakan Kasatpol PP, Staf dari Kodim 0829 Bangkalan, Dansubdenpom, Garnisun, Camat Bangkalan yakni Cicik Fidiah, S.E., serta Kasie Lalin Dishub Tk II Bangkalan Moh. Syaiful Rohman, S.H., M.M. dan pejabat utama maupun Kapolsek jajaran di polres Bangkalan.  Kompol Andi juga memaparkan terkait langkah-langkah dan aksi nyata Polres Bangkalan dalam mewuj...

Polres Bangkalan Maksimalkan Patroli Sahur On The Road Cegah Perang Sarung

Image
      BANGKALAN -  Mememilhara keamanan dan ketertiban Masyarakat ( Harkamtibmas), Polres Bangkalan beserta seluruh Polsek yang ada dijajarannya terus memaksimalkan kegiatan patroli. Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya melalui Kasihumas Polres Bangkalan Iptu Risna Wijayati mengatakan kegiatan patroli untuk kawal dan jaga kamtibmas disepanjang Ramadhan 1455 H diantaranya patroli mejelang sahur. “Tujuannya, agar trend tawuran perang sarung antar kelompok remaja yang biasa marak terjadi di beberapa daerah tidak menjalar ke Kabupaten Bangkalan,” kata Iptu Risna Wijayati, Senin (18/3) kemarin. Menurut Kasihumas Polres Bangkalan, hal tersebut harus dicegah dan diantisipasi sebab selain meresahkan masyarakat juga sangat berbahaya. Sebab aksi tawuran yang kaprah menggunakan buntelan sarung diisi batu itu tidak hanya bisa menciderai pelaku tetapi bisa jatuh korban jiwa.    “Itu sebabnya, Bapak Kapolres menginstriuikan giat patroli perang saru...