Posts

Showing posts from September, 2023

Jadi Guru Ngaji Polantas Polres Situbondo Bangun Rohani Anak Sejak Dini

Image
      SITUBONDO - Personel Satlantas Polres Situbondo Bripka Nikmatul Khair nyambi menjadi guru ngaji di sela-sela kesibukannya bertugas di Pos Lantas Banyuglugur. Anggota Polisi Lalu lintas ( Polantas ) tersebut mengajari sejumlah anak dan remaja mengaji di Musholla Nurul Iman yang berlokasi tidak jauh dari pos tempatnya bertugas. “ Saya lakukan untuk mengisi waktu anak-anak dengan pendidikan rohani dan agama guna pembentukan akhlak dan pemahaman agama yang benar sejak dini “ kata Bripka Nikmatul Khair usai mengaji Surat Yasin serta Tahlil bersama anak-anak, Kamis malam (28/9/2023) Bripka Nikmatul Khair menyebut kegiatan ini juga dilakukan agar anak-anak lebih dekat dengan Polisi. Hal ini agar program Polisi Sahabat Anak dapat berjalan dengan baik. “ Dengan mengajar ngaji Al-Quran, diharapkan dapat membentuk generasi penerus bangsa yang berakhlak dan bertata krama baik, yang akan berpengaruh positif terhadap terciptanya kondisi keamanan yang kondusif “ uc...

Polisi Amankan Terduga Pelaku Ilegal Logging di Bondowoso

Image
 BONDOWOSO- Ancaman gangguan keamanan hutan (Gukhut) terus saja terjadi meskipun sudah ada beberapa pelaku tindak pidana illegal logging diproses dan berakhir pada ketok palu hakim dalam persidangan. Kali ini tersangka As (45) warga Desa Bayuran Kecamatan Cerme Bondowoso yang di amankan oleh Petugas Gabungan karena kedapatan membawa kayu jenis jati yang tidak dilengkapi dengan surat bukti keabsahan dan diduga berasal dari kawasan hutan. Adi Mulyono Asper KBKPH Prajekan bersama Rinduwanto Kepala Resort Pemangkuan Hutan (KRPH) Kladi saat dikonfirmasi membenarkan bahwa petugas gabungan antara Perhutani dan Polsek Cerme telah mengaman satu orang terduga pelaku illegal logging. Barang bukti yang ikut diamankan bwrupa tujuh unit sepeda motor dan 14 gelondong kayu jati dengan berbagai ukuran. "Untuk proses hukum lebih lanjut kami serahkan terduga pelaku berikut alat bukti dan barang bukti ke pihak Polsek Cerme," tutur Adi, Jumat (29/9). Ditanya asal usul kayu, Rinduwanto memperkira...

Gercep, Polisi Bersama TNI dan Relawan Padamkan Kebakaran Lahan di Karangsuko Trenggalek

Image
      TRENGGALEK – Sebuah kebakaran lahan terjadi di wilayah Jarakan Desa Karangsoko Kecamatan/Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur pada Kamis malam, (28/9). Kebakaran melanda kawasan hutan milik Perhutani Petak 114 A serta sejumlah kebun milik warga yang tak jauh dari lokasi. Beruntung tidak ada korban dalam peristiwa tersebut. Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasihumas Iptu Suswanto menerangkan, kebarakan lahan diketahui terjadi mulai pukul 15.00 Wib sore tadi. Mengetahui hal tersebut warga berupaya memadamkan dengan alat seadanya namun masih terlihat beberapa titik api yang masih menyala di kawasan hutan hingga pukul 16.30 WIB. “Api yang menjalar ke kebun milik warga berhasil dipadamkan, namun masih terlihat titik api di Kawasan hutan, jadi kami segera lapor ke Polres,” ujar warga. Mendapati laporan tersebut, petugas gabungan yang terdiri dari personel Polres Trenggalek, TNI dari Kodim 0806, BPBD, Satpol PP dan Dam...

Polisi Berhasil Amankan Terduga Pelaku Pembakaran Hutan Kawasan Ijen di Bondowoso

Image
BONDOWOSO - Seorang pria terduga pelaku pembakaran hutan di kawasan ijen diamankan aparat Satreskrim Polres Bondowoso. Akibat ulah pelaku,  kerusakan hutan mencapai 0,5 hektare dan hingga kini polisi masih melakukan pengembangan. Satreskrim Polres Bondowoso bersama petugas perhutani setempat berhasil mengamankan seorang pria  yang diduga melakukan pembakaran hutan di kecamatan Ijen. Lokasi kejadian berada di Desa Sempol atau di Blok Aren petak 102 E RPH Blawan BKPH  Sukosari KPH Bondowoso. Tersangka yang ditangkap di lokasi berinisial AR (48) warga Desa Sempol Kecamatan Ijen. Dari hasil pemeriksaan, diakui tersangka AR melakukan pembakaran hutan untuk pembukaan lahan pertanian. Caranya yakni dengan memotong rumput dan membersihkan ilalang kemidian membakarnya. Namun dari ulah membakar tersebut, kobaran api menjalar hingga luasan 0,5 hektare. Selain mengamankan tersangka dan memeriksa sejumlah saksi beberapa barang bukti juga ikut diamankan seperti alat pembersih rum...

Laksanakan Patroli, Sinergitas Polresta Banyuwangi bersama TNI dan Perhutani Cegah Karhutla

Image
    BANYUWANGI : Kepolisian Resor Kota (Polresta Banyuwangi) beserta Polsek jajarannya bersama-sama dengan Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi dan TNI terus melakukan upaya Pencegahan dan Penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla). Kegiatan tersebut melibatkan jajaran Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Polisi Pemangkuan Hutan (BKPH) l di Taman Nasional Alas Purwo, Tegaldlimo Banyuwangi pada Rabu (27/09). Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Kasihumas Iptu Moch. Agus Winarno mengatakan, bahwa upaya Pencegahan dan Penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan dilakukan secara bersama-sama melalui sinergitas anggota Polri, TNI dan Jajaran Polhut agar lebih tanggap bilamana terjadi insiden kebakaran hutan. “Kegiatan ini sebagai bentuk sinergitas antara kepolisian, TNI dan Perhutani yang selama ini sudah terjalin baik," ujarnya. Sementara itu, Kapolsek Tegaldlimo AKP Ali Arifin menyampaikan,dengan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi an...

Rutin Gelar Patroli Gabungan Polres Bangkalan Antisipasi Balap Liar dan Tawuran Remaja

Image
   BANGKALAN - Untuk meminimalisir dan mencegah terjadinya aksi tawuran dan balapan liar, Satuan Samapta Polres Bangkalan berkolaborasi dengan Satlantas Polres Bangkalan melakukan kegiatan patroli gabungan. "Balap liar dan tawuran antar remaja merupakan masalah serius yang dapat membahayakan masyarakat dan pengguna jalan raya," ujar Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. saat dihubungi melalui sambungan seluler, Selasa pagi (26/09/2023). Menurut AKBP Febri, dengan mengintensifkan patroli di lokasi-lokasi rawan balap liar serta melakukan pemantauan jalan, Polisi dapat mendeteksi dan mengatasi potensi tindak kriminal dan gangguan kamtibmas agar tidak meresahkan masyarakat. Melalui tindakan pencegahan ini, diharapkan frekuensi kegiatan balap liar dapat berkurang sehingga risiko kecelakaan dan gangguan ketertiban dapat diminimalisir. Selain itu, untuk mencegah terjadinya tawuran juga merupakan tujuan yang penting karena konflik antar remaja dapat ber...

Tingkatkan Kesiap Siagaan, Polresta Malang Kota Gelar Latihan PPGD dan Penanganan Kebakaran

Image
  KOTA MALANG - Guna meningkatkan kemampuan personel Polresta Malang Kota dan jajarannya dalam penanganan bencana dan kegawat daruratan, Satuan Samapta Polresta Malang Kota mengadakan kegiatan Latihan kemampuan ( Latkatpuan) penanganan bencana kebakaran dan Pertolongan Pertama pada Kegawatdaruratan ( PPGD ). Latihan ini dibuka oleh Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto, S.I.K., M.Si., di Ballroom Sanika Satyawada, Selasa (26/09/2023). Kegiatan yang diikuti 100 peserta tersebut menghadirkan narasumber dari bidang kedokteran, Damkar Kota Malang dan Komunitas Relawan. Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto mengatakan, sudah selayaknya personel Polri memiliki kemampuan dalam memberikan pertolongan pertama pada kegawatdaruratan suatu insiden. Hal itu kata Kombes Budi Hermanto adalah salah satu wujud pengayoman, perlindungan dan pelayanan kepada Masyarakat dalam hal ini terkait bencana yang terjadi. ”Kegiatan ini dapat memberikan edukasi penanganan sert...

Polres Tulungagung Apresiasi Warga Perguruan, 16 Tugu Pencak Silat Sudah Dibongkar Sukarela

Image
   TULUNGAGUNG  - Tugu pencak silat simbul perguruan pencak silat yang menjadi salah satu menjadi pemicu terjadinya bentrokan antar perguruan, satu persatu dibongkar dan dialih fungsikan. Hingga saat ini, total ada 16 tugu pencak silat yang berada di Kabupaten Tulungagung Jawa Timur itu telah di bongkar dengan sukarela oleh warganya.  Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi, SH, SIK, M.Si melalui Kasi Humas Iptu Mujiatno mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi aksi pembongkaran tugu pencak silat atau dialih fungsikan oleh warga perguruan silat itu sendiri untuk kepentingan masyarakat. "Kami, Polres Tulungagung mengucapkan banyak terima kasih atas pembongkaran tugu perguruan silat ini, yang dilakukan secara sukarela. Kami, sangat mengapresiasi langkah tersebut,” kata Kasihumas, Senin (25/09/2023). Iptu Mujiatno  mengatakan ada Tugu yang dialihfungsikan menjadi tugu Pancasila, Tugu moto satu desa dan tugu desa wisata. “Ini tentunya lebih mempercantik lingk...

Salut Polisi di Blitar Ini Setia Antar dan Dampingi Pengobatan Warga Disabilitas

Image
BLITAR - Peran anggota kepolisian dalam masyarakat tidak hanya sebatas penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung dan pengayom bagi warga yang membutuhkan. Bripka Anwar, Bhabinkamtibmas di wilayah Wonotirto Polres Blitar, telah memberikan contoh nyata tentang pentingnya peran ini. Ketika hendak melaksanakan pemeriksaan kesehatan anak disabilitas berinisial NW yang memiliki sindrom Down, Bripka Anwar mengawal proses pemeriksaan tersebut. Dengan penuh perhatian, Bripka Anwar membantu dan menggendong NW saat melaksanakan pengecekan kesehatan. Di tempat terpisah, Kapolres Blitar AKBP Anhar Arlia Rangkuti mengatakan bahwa apa yang dilakukan oleh anggotannya itu menggambarkan bahwa anggota kepolisian dapat menjadi bagian integral dalam mendukung kehidupan sehari-hari warga, terutama yang membutuhkan bantuan ekstra. “Saya apresiasi apa yang sudah dilakukan oleh Bripka Anwar, karena tindakannya itu bukan hanya menunjukkan empati dan kepedulian terhadap warga masyarakat, tetapi juga menjadi ...

Polisi Berhasil Amankan Residivis Curanmor di Kawasan Surabaya Timur

Image
    SURABAYA - Aksi pencurian yang diduga dilakukan oleh dua orang pada Rabu 09 September 2023, sekira pukul 11.30 Wib di Jalan Keputih gang makam blok C Surabaya, akhirnya berhasil diungkap Unit Reskrim Polsek Sukolilo, Polrestabes Surabaya. Terduga Pelaku adalah, A (25) dan MA (25) yang keduanya warga asal Jalan Sawah Pulo Surabaya. Diketahui juga jika mereka merupakan residivis perkara pencurian. Ditangkap Satreskrim Polrestabes Surabaya, dan keluar penjara pada bulan Agustus 2022 tahun lalu. Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce melalui Kapolsek Sukolilo Kompol M. Soleh mengatakan pencuri motor tersebut dibekuk usai Daffiariatama (18) asal Lamongan melapor ke Polisi. “Modusnya, kedua tersangka ini, lebih dulu melakukan pengamatan disekitar lokasi untuk melakukan pencurian,”terang Kompol M. Soleh didampingi Kanit Reskrim Iptu Hedjen Oktianto,Senin (25/9/2023). Menurut Kompol Soleh, kedua tersangka masuk sesudah merusak kunci pagar kost dijalan Keputih g...

IJTI Award 2023, Polres Bangkalan Sabet 2 Kategori Penghargaan

Image
  BANGKALAN - Ajang IJTI Award 2023 yang diselenggarakan oleh Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia Korda Madura Raya Pokja Bangkalan,Kapolres AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. dan Kasatreskrim AKP Bangkit Dananjaya, S.I.K., M.A. pun menyabet 2 nominasi penghargaan bergengsi. Acara yang digelar pada Sabtu malam kemarin, (23/09/2023) di Stadion Gelora Bangkalan berlangsung meriah. Nominasi yang diraih oleh Kapolres Bangkalan tersebut yakni Kategori Inovasi Layanan Kamtibmas Kepolisian, sedangkan AKP Bangkit berhasil menyegel penghargaan untuk kategori Responsive Police Personality. Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kabiro tvOne Jawa Timur - Bali untuk Kapolres Bangkalan, Hentty Kartika Sari. Sedangkan penghargaan untuk AKP Bangkit diserahkan oleh ketua IJTI Pokja Bangkalan Abdurrahem. Saat memberikan sambutannya dihadapan masyarakat umum dan para tamu undangan, AKBP Febri berterima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh rekan rekan jurnalis televisi In...

Polres Jember Kerahkan 600 Personel Gabungan untuk Amankan Pilkades Serentak

Image
   JEMBER – Demokrasi tingkat desa berupa Pemilihan Kepala Desa ( Pilkades ) di Kabupaten Jember dilakukan secara serentak pada hari Senin tanggal 25 September 2023 di Enam desa. Ke enam desa yang akan melaksanakan Pilkades serentak adalah Desa Karangrejo Kecamatan Gumukmas, Desa Pace Kecamatan Silo,Desa Tisnogambar Kecamatan Bangsalsari, Desa Tanggulkulon Kecamatan Tanggul dan Desa Padomasan serta Desa Sarimulyo Kecamatan Jombang. Untuk mengamankan kegiatan Pilkades serentak tersebut, Polres Jember telah menyiapkan setidaknya 600 personel gabungan yang disebar ke seluruh TPS di Enam desa itu. Hal itu seperti disampaikan oleh Kapolres Jember AKBP Moh Nurhidayat melalui Wakapolres Jember Kompol Hendry Ibnu Indarto, Senin (25/9). Sebelumnya, bertempat di halaman Polres Jember telah dilangsungkan pelaksanaan "Apel Pergeseran Pasukan"  dalam rangka pengamanan Pilkades serentak yang dipimpin oleh Wakapolres Jember, kemarin Minggu (24/09/2023). “Ada Lima kecamatan dan Enam desa...

Kapolda Jatim Serahkan Piala dan Medali Kepada Juara Badminton Kapolda Cup 2023

Image
   SURABAYA -  Pertandingan persahabatan Badminton Kapolda Cup 2023, yang dilaksanakan di GOR Bulutangkis Tangguh Semeru, Mapolda Jatim, dalam memperingati Hari Olahraga Nasional ke 40, telah selesai dilaksanakan. Dari 20 tim yang bertanding sudah diumumkan untuk juara satu, dua dan tiga. Untuk juara tiga diraih oleh Kasubdit I Tindak Krimsus yang berpasangan dengan Kapolres Trenggalek. Sedangkan untuk juara dua diraih oleh Kapolres Probolinggo Kota dan Kasubdit Paminal Bid Propam, sementara untuk juara pertama diraih oleh Kapolres Bondowoso dan Kasubbag Dumasan Itwasda. Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Toni Harmanto, secara simbolis memberikan piala serta medali kepada Kapolres Bondowoso dan Kasubbag Dumasan Itwasda, yang keluar sebagai pemenang pada Badminton Kapolda Cup 2023. “Event ini salah satunya sebagai relaksasi dalam tuntutan tugas yang terus kita hadapi walupun kedepannya semakin sibuk dengan tahapan Pemilu,”ujar Kapolda Jatim usai menyerahkan medali bagi para pemena...

Forkopimda Malang Gelar Doa Bersama Peringati Tragedi Kanjuruhan

Image
   MALANG – Forkopimda Kabupaten Malang, dipimpin oleh Bupati Malang HM Sanusi, bersama Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana, menggelar doa bersama di Pendopo Kabupaten Malang, Kamis malam (21/9/2023).  Kegiatan ini dikhususkan untuk mendoakan seluruh korban yang telah berpulang dalam peristiwa tragis pada 1 Oktober 2022 lalu di Stadion Kanjuruhan. Sejumlah 52 keluarga korban Kanjuruhan turut hadir dalam kegiatan bersejarah itu, sementara yang lainnya berhalangan hadir karena berbagai alasan, seperti berada di luar kota atau memiliki kepentingan lain yang mendesak. Kegiatan doa bersama diawali dengan pembacaan surat Yasin dan tahlil oleh Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Malang, H Soleh Arifin.  Selanjutnya, doa bersama dipimpin oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Malang, KH Fadhol Hijja, yang mengharapkan agar para korban diberikan tempat yang layak di sisi-Nya serta keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan. Se...

Polisi Berhasil Amankan Tersangka Curas di Pamekasan Kurang dari Lima Jam

Image
    PAMEKASAN - Tim Opsnal Sakera Sakti Polres Pamekasan berhasil menangkap satu pelaku pencurian dengan kekerasan ( Curas ) di Pamekasan ,Madura Jawa Timur. Pelaku yang berhasil diamankan inisial M (39th) Warga Kecamatan Pagantenan, Kabupaten Pamekasan. Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana melalui Kasihumas Polres Pamekasan Iptu Sri Sugiarto membenarkan adanya peristiwa pencurian dengan kekerasan. “Tersangka sudah berhasil diamankan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,”ujar Iptu Sri Sudiarto, Kamis (21/9). Kasihumas Polres Pamekasan ini juga menceritakan kronologi kejadian tindak pidana tersebut. Menurut Iptu Sri Sugiarto, pada hari Sabtu (16/9) sekitar pukul 05.00 wib, korban inisial AY (30th) Warga Pademawu hendak berangkat kerja dari rumahnya menuju Pabrik Tahu di Desa Potoan Dajah, Kecamatan Palengaan. Di tengah perjalanan, korban dibuntutin  oleh pelaku dengan menggunakan Mobil Awanza warna silver dengan No.Pol : M 1267 AQ. Sesampainya di Jalan Raya La...

Polri Peduli, Polres Probolinggo Gelar Baksos dan Bersih Sampah di Bromo Tengger Semeru

Image
  PROBOLINGGO,- Polres Probolinggo menggelar bakti sosial pembagian paket sembako kepada pelaku wisata di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Rabu (20/9/2023). Selain kegiatan bakti sosial, Polres Probolinggo dibantu instansi terkait juga mengadakan kegiatan bersih-bersih sampah di area Bukit Savana Bromo. Kegiatan ini diinisiasi oleh Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana dalam menggelorakan dan menginformasikan kepasa masyarakat bahwa Bromo telah kembali dibuka untuk umum. Turut mengikuti pada kegiatan ini, Dandim 0820 Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto, kapolsek jajaran, Bhabinkamtibmas Indonesia Ipda Herman Hadi Basuki, Seseouh Masyarakat Tengger Supoyo, anggota Kodim 0820 Probolinggo, anggota Polres Probolinggo, Dishub, TNBTS, BPBD, Tagana, dan pelaku angkutan pariwisata Bromo. Sebelum memulai kegiatan bakti sosial, Pores Probolinggo menggelar apel gabungan yang dipimpin Kapolres Probolinggo. Dalam amanatnya, ia mengatakan bahwa kegiatan bakti sosial dan bers...

Tiga Pilar Desa Kendalbulur Tulungagung Raih Juara 1 Anugerah Patriot Jawi Wetan 2023

Image
  TULUNGAGUNG – Upaya dan kerja keras Tiga Pilar Desa Kendalbulur Kabupaten Tulungagung membuahkan hasil berupa Anugerah Patriot Jawi Wetan 2023. Sinergitas pihak TNI-Polri dalam membangun kerjasama yang baik dengan pemerintah desa dan komunitas setempat, dinilai sangat baik sehingga meraih penghargaan Juara 1 Dalam Anugerah Patriot Jawi Wetan 2023. Penghargaan tersebut diserahkan oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni dan Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Farid Makruf di Gedung Negara Grahadi Surabaya, pada Rabu malam (20/9). Acara yang disiarkan secara live itu dihadiri Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni dan Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Farid Makruf memberikan penghargaan Penganugerahan Patriot Jawi Wetan 2023, kepada sejumlah Kepala Desa / Kelurahan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa di Jawa Timur. Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi, SH, SIK, M.Si yang turut hadir meny...

Sinergitas Tiga Pilar Raih Penghargaan Anugerah Patriot Jawi Wetan

Image
    SURABAYA - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni dan Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Farid Makruf memberikan penghargaan Penganugerahan Patriot Jawi Wetan 2023, kepada sejumlah Kepala Desa / Kelurahan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa di Jawa Timur, dan meresmikan Kampung Terpadu Merah Putih, di Gedung Negara Grahadi Surabaya, pada Rabu (20/9/2023). Anugerah Patriot Tiga Pilar ini diberikan kepada Kepala Desa/ Lurah, Bhabinkamtibmas dan Babinsa di Kabupaten / Kota di Jawa Timur, yang telah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sesuai dengan kategori dari tim dewan juri. Selain Penganugerahan Patriot Jawi Wetan, dalam kesempatan itu Gubernur Jatim, Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya, sekaligus juga mencanangkan Kampung Terpadu Merah Putih. Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Toni Harmanto menyampaikan acara tersebut sekaligus untuk melihat masalah-masalah yang ada di Jawa Timur. "Kolaborasi, koordinasi dengan tiga pi...

Polri Gelar Bakti Kesehatan Bagi Masyarakat Rempang

Image
  Batam,  Polri menyelenggarakan bakti kesehatan bagi masyarakat Kampung Cate, Rempang, Galang dan Simpang Sembulang, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri). Penyelenggaraan bakti kesehatan itu juga dilakukan di Panti Jompo Titian Kasih dan Yayasan Tunas Karya Sembulang. Kabiddokkes Polda Kepri Kombes. Pol. dr. Muhammad Haris dan Karumkit Bhayangkara Batam Pembina dr. Rr. Novita Wahyu Handayani, M.M., turun langsung memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.  Kegiatan bakti kesehatan ini mencakup berbagai aspek kesehatan, seperti pemeriksaan kesehatan, pengobatan umum, pemeriksaan laboratorium sederhana untuk mengukur kadar kolesterol, gula darah, dan asam urat. Tidak hanya itu, penyuluhan kesehatan juga diberikan kepada peserta untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan serta pembagian obat dan vitamin guna memberikan manfaat dalam menjaga kesehatan masyarakat. Kabiddokkes Polda Kepri menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud k...

Anggota Polwan Polres Ponorogo Bersama Warga Ubah Sampah Jadi Produk Ekonomis

Image
  PONOROGO - Tak hanya menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, namun salah satu anggota Polwan Polres Ponorogo ini juga mampu turut serta menangani berbagai persoalan lainnya. Salah satunya yang telah dilakukan Briptu Veronita Anjar Rianto, yang merupakan anggota Bhabinkamtibmas Desa Wonoketro, Polsek Jetis, Polres Ponorogo. Briptu Veronita bersama-sama masyarakat mampu menangani persoalan sampah di Pasar Jetis, Ponorogo. Bahkan, sampah-sampah tersebut dimanfaatkan menjadi pupuk organik, yang memiliki nilai ekonomis bagi Koperasi Bumdes Desa Wonoketro. Hasil yang didapatkan dari penjualan pupuk organik itu, diberikan kepada kaum duafa diwilayah tersebut. "Sampah ini menjadi persoalan sejak dulu di pasar Jetis, jadi kita harus membantu warga sekitar untuk mengelola sampah, dengan kreatifitas diantaranya, menjadikannya pupuk organik yang bermanfaat bagi masyarakat,"kata Briptu Veronita Anjar Rianto, Selasa (19/9/2023). Ia juga mengatakan, atas...

Polisi Kembali Salurkan Bantuan Air Bersih Untuk 400 KK di Ngawi

Image
  NGAWI - Polres Ngawi Polda Jatim kembali menyalurkan bantuan air bersih kepada warga di Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. Kapolres Ngawi AKBP Argowiyono, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Plt Kasi Humas Iptu Dian mengatakan bahwa,penyaluran tersebut bertujuan untuk membantu warga yang terdampak kekurangan air bersih di musim kemarau ini. Kali ini 2 (dua) truk tangki dengan kapasitas masing-masing 9000 (sembilan ribu) liter air bersih didistribusikan untuk warga Dusun Jetak Desa Selopuro dan Dusun Ngrowo Desa Cantel Kecamatan Pitu Kabupaten Ngawi. "Bantuan air bersih kali ini, diberikan untuk dua desa yaitu Desa Selopuro dan Desa Cantel," ujar Iptu Dian, Rabu (20/9). Sebelumnya Kapolsek Pitu, AKP Karno, S.H telah mendata wilayahnya yang terdampak kekeringan dan melaporkan ke Polres Ngawi. Dari data yang dicatat oleh Bhabinkamtibmas dan Polisi RW setempat, terdapat kurang lebih 400 Kepala Keluarga yang terdampak kesulitan air bersih. "Di Dusun Ngrowo Desa ...

Polres Malang Akan Segera Miliki Satpas Prototype dengan Standar Nasional

Image
   MALANG - Kepolisian Resor Malang, Polda Jatim, kini berada dalam tahap penyelesaian proyek penting yang akan memberikan kemudahan kepada masyarakat Kabupaten Malang dalam mengurus Surat Izin Mengemudi (SIM). Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Prototype dengan standar nasional saat ini tengah dibangun, dengan progres pembangunan yang telah mencapai sekitar 72 persen. Kapolres Malang, AKBP Putu Kholis Aryana, mengungkapkan perkembangan terbaru saat meninjau pembangunan kantor Satpas di Dusun Tegaron, Desa Panggungrejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, pada Selasa (19/9/2023).  Dalam kunjungannya, Kapolres Malang menyampaikan tujuan utama dari Satpas Prototype ini adalah memberikan pelayanan yang lebih efisien dan modern kepada masyarakat Kabupaten Malang dalam proses perpanjangan atau pembuatan SIM. "Satpas SIM Prototype ini akan menjadi standar pelayanan SIM yang mengintegrasikan praktek dan teori, ruang tunggu yang nyaman, ruang penerimaan pengunjung, ...

Bidhumas Polda Jatim Gelar Bimtek dan Uji Konsekuensi Tingkatkan Kompetensi Bidang PPID

Image
   GRESIK – Bidang Humas Polda Jatim menggelar bimbingan bimbingan Teknis (Bimtek) dan Kegiatan Uji Konsekuensi terhadap Informasi yang dikecualikan di lingkungan Polda Jatim.   Kegiatan itu dibuka oleh Kepala Sub Bidang Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi (Kasubid PID ) pada Bidang Hubungan Masyarakat ( Bidhumas ) Polda Jatim, AKBP Gunawan Wibisono di Rupatama Sarja Arya Racana Polres Gresik, Selasa (19/9). Kasubbid PID AKBP Gunawan Wibisono mengatakan Polri sebagai badan publik sebagaimana diamanatkan dalam UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik berkewajiban menyediakan pelayanan informasi publik yang cepat, mudah, tepat, transparan dan akuntabel kepada pemohon informasi. Kasubid PID itu juga mengingatkan jajaran humas Polda Jatim tentang peran penting dalam dinamika Kepolisian, yang harus dilaksanakan secara optimal oleh setiap personel Humas. AKBP Gunawan menambahkan, pengujian konsekuensi harus jelas mempertimbangkan alasan-alasan menolak ...

Operasi Zebra Semeru 2023, Mampu Turunkan Angka Kematian di Jalan

Image
   SURABAYA - Dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat berlalulintas, Polda Jawa Timur bersama stakeholder terkait, melakukan Operasi Zebra Semeru 2023. Operasi ini dilakukan selama 14 hari di seluruh Jawa Timur, mulai dari tanggal 4 sampai dengan tanggal 17 September 2023.  Menurut Direktur Lalu lintas ( Dirlantas ) Polda Jatim,Kombes Pol M.Taslim Chairuddin,S.I.K,M.H dari hasil Analisa dan Evaluasi (Anev) yang dilakukan oleh Direktorat Lalulintas Polda Jatim, Operasi Zebra Semeru 2023 berhasil menurunkan jumlah kecelakaan lalu lintas dibandingkan 14 hari sebelum digelarnya Operasi Zebra ini.  "Dengan digelarnya Operasi Zebra Semeru 2023 ini, alhamdulillah kita berhasil menurunkan angka kecelakaan dijalan, dilihat dari 14 hari sebelum digelarnya Operasi Zebra dan 14 hari pada saat gelaran Operasi Zebra pada tanggal 4 sampai dengan 17 September kemarin," jelas, Kombes Pol M.Taslim, Senin (18/9/2023).  Lebih lanjut, Kombes Pol M.Taslim mengatakan, dari data...

Polres Probolinggo Gelar Pakta Integritas Anti Penyalahgunaan Narkoba

Image
   PROBOLINGGO,- Dalam rangka memberantas dan memutus mata rantai peredaran narkoba, Kepolisian Resor Probolinggo menggelar Pakta Integritas Anti Penyalahgunaan Narkoba di Lobby samping Polres Probolinggo, Senin (18/9/2023).  Kegiatan ini dilaksanakan saat apel pagi yang dipimpin langsung Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana dengan diikuti pejabat utama, Kapolsek jajaran, anggota dan PNS Polres Probolinggo.  Sebelum melakukan tanda tangan, Kapolres Probolinggo membacakan isi Pakta Integritas yang diikuti oleh seluruh personel Polres Probolinggo.  Adapun beberapa poin Pakta Integritas diantaranya, tidak akan menggunakan atau mengkomsumsi narkoba, tidak akan melindungi pelaku yang terlibat jaringan narkoba, tidak akan terlibat secara langsung maupun tidak langsung dalam penyalahgunaan dan peredaran narkoba, menjunjung tinggi disiplin dan Kode Etik Profesi Polri.  "Pakta integritas anti penyalahgunaan narkoba ini dilaksanakan guna memperkuat komitmen bersam...

Polres Nganjuk Amankan 2 Orang Diduga Pelaku Penganiayaan, Korban Alami Luka Gores Pecahan Botol

Image
      NGANJUK - Kapolres Nganjuk AKBP Muhammad, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kasat Reskrim AKP Fatah Meilana S.I.K., M.H., membenarkan pihaknya telah mengamankan 2 orang diduga pelaku penganiayaan inisial SA (35) dan JB (48) asal Perak, Jombang. Kedua orang tersebut diamankan atas laporan dugaan penganiayaan yang dialami oleh korban Kh (53) warga Bandarkedungmulyo, Jombang. “Korban melaporkan bahwa ia telah mengalami penganiayaan di salah satu Cafe di Dusun Kedungrejo, Desa Warujayeng, Kecamatan Tanjunganom Kabupaten Nganjuk pada Kamis (14/9/2023) pekan lalu, “ terang AKP Fatah AKP Fatah mengatakan, kedua pelaku tersebut melakukan penganiayaan secara bersama – sama kepada korban hingga mengakibatkan luka gores akibat sabetan pecahan botol pada leher sebelah kiri. “Mereka (pelaku) sudah diamankan di rutan Polres Nganjuk, kesimpulan sementara pelaku tidak terima ditegur korban karena telah berbuat tidak senonoh kepada istri korban,” ungkap AKP Fatah. AKP Fatah...

Polresta Sidoarjo Berhasil Ungkap Kasus Judi Online Satu Tersangka Diamankan

Image
   SIDOARJO - Unit Resmob Satreskrim Polresta Sidoarjo berhasil mengungkap kasus judi online, dengan uang tunai sebagai taruhannya. Satu pelaku berinisial S, pria 42 tahun, diringkus Polisi di wilayah Sidoarjo Kota beserta barang bukti satu unit handphone dan uang tunai Rp. 202.000. Kasus tersebut diungkap dari adanya laporan masyarakat terkait adanya aktifitas perjudian dengan menggunakan uang tunai sebagai taruhannya.  Saat diperiksa di dalam satu unit handphone miliknya, terdapat bukti catatan pesan masuk dari para penombok nomor judi togel. “Kami temukan juga history ke salah satu situs judi online,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes. Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, Senin (18/9/2023). Berdasarkan hasil pemeriksaan, S mengakui sudah terdaftar sebagai member (anggota) pada situs judi on line tersebut sejak sekitar satu tahun lalu.  “Menurut pengakuan tersangka, awalnya keikutsertaan sebagai member judi online tersebut hanya untuk dirinya sendiri,”kata Kombes Pol Kusumo. N...

Jelang Pilkades Serentak Polres Lumajang Gelar Patroli Skala Besar

Image
  LUMAJANG - Menjelang pemilihan Kepala Desa (Pilkades) dan Penggantian Antar Waktu (PAW) serentak, Polres Lumajang menggelar patroli skala besar, Minggu dini hari (18/9/2023). Seperti diketahui, Pemerintah Kabupaten Lumajang telah mengeluarkan tahapan dan jadwal pelaksanaan Pilkades secara serentak dilaksanakan pada tanggal 27 September 2023 mendatang. Ada 8 desa yang akan menyelenggarakan Pilkades yaitu Desa Umbul, Desa Tukum, Desa Jatigono, Desa Penanggal, Desa Candipuro, Desa Tempurejo, Desa Tempeh Tengah dan Tempeh Lor, serta PAW di 3 Desa (Sukorejo, Bedayu dan Barat). Pada Patroli yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Lumajang Kompol I Komang Yuwandi Sastra, dan Kabag OPS Polres Lumajang Kompol Jauhar Ma'arif tersebut, petugas menyisir lokasi rawan kriminalitas dan tempat berkumpulnya masyarakat. "Kita akan terus meningkatkan kegiatan patroli dengan menyampaikan himbauan ke masyarakat dan turut serta masyarakat menjaga kamtibmas di lingkungannya agar pelaksanaan Pilkad...

Jumat Curhat, Kapolres Tulungagung Kunjungi Tokoh Ulama Bahas Kamtibmas

Image
  TULUNGAGUNG – Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi melaksanakan kunjungan ke beberapa Tokoh Agama yang ada di Tulungagung diantaranya Ketua PC NU Kabupaten Tulungagung KH Abdul Hakim Mustofa di Desa Samir Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung, Jumat (15/09/2023) pekan lalu. Selain mempererat tali silaturahmi, kunjungan Kapolres Tulungagung itu dalam rangka meningkatkan sinergitas antara Polri dengan seluruh elemen Masyarakat yang dilaksanakan pada kegiatan Jumat Curhat. “Selain memperkuat sinergitas, kami juga ingin mendengar usul saran dari para tokoh Ulama baik itu terkait kamtibmas maupun pelayanan kepolisian khususnya Polres Tulungagung,”ujar AKBP Arsya.  Kapolres Tulungagung menyebut dalam pelaksanaan tugas kepolisian pihaknya sangat memerlukan aspirasi, dukungan dan kerjasama dari seluruh elemen Masyarakat dan stakeholder yang ada, termasuk para ulama. “Terutama masalah Kamtibmas, dukungan informasi dalam bidang keagamaan ini sangat kami perlukan,” kata AKBP...

Dimediasi Polisi Kasus Akses Jalan Masuk Rumah Warga di Ponorogo Berakhir Damai

Image
  PONOROGO - Akses jalan yang ditutup sepihak  dengan tembok di Jalan Nakulo, Desa Jabung kecamatan Mlarak akhirnya dibongkar oleh warga di bantu aparat dari Anggota Polsek Mlarak Polres Ponorogo, Sabtu (16/9/2023). Pembongkaran tembok sepanjang 15 meter dengan tinggi 1,7 meter itu terjadi setelah dilakukan mediasi antara pemilik lahan, Sunarto dengan Margono, yang masih kerabatnya, didampingi jajaran Kepolisian Resort Ponorogo, disaksikan oleh ahli waris. Kapolres Ponorogo, AKBP Wimboko S.I.K, M.Si mengatakan sesuai kesepakan dalam surat Sunarto diberikan akses jalan di samping rumah Margono sebelah timur dan samping rumah Wolo sebelah barat. Dengan panjang jalan 15 meter dan lebar 1,5 meter. Artinya, lanjut Kapolres Ponorogo, persoalan penutupan jalan dengan tembok telah selesai dengan damai.  "Seluruh pihak ahli waris telah menerima mediasi dengan baik, sudah saling memaafkan, termasuk melibatkan pihak kepolisian,"kata AKBP Wimboko. Seperti diketahui Margono membangun ...

Jelang Pilkades Serentak Polres Lumajang Gelar Patroli Skala Besar

Image
    LUMAJANG - Menjelang pemilihan Kepala Desa (Pilkades) dan Penggantian Antar Waktu (PAW) serentak, Polres Lumajang menggelar patroli skala besar, Minggu dini hari (18/9/2023). Seperti diketahui, Pemerintah Kabupaten Lumajang telah mengeluarkan tahapan dan jadwal pelaksanaan Pilkades secara serentak dilaksanakan pada tanggal 27 September 2023 mendatang. Ada 8 desa yang akan menyelenggarakan Pilkades yaitu Desa Umbul, Desa Tukum, Desa Jatigono, Desa Penanggal, Desa Candipuro, Desa Tempurejo, Desa Tempeh Tengah dan Tempeh Lor, serta PAW di 3 Desa (Sukorejo, Bedayu dan Barat). Pada Patroli yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Lumajang Kompol I Komang Yuwandi Sastra, dan Kabag OPS Polres Lumajang Kompol Jauhar Ma'arif tersebut, petugas menyisir lokasi rawan kriminalitas dan tempat berkumpulnya masyarakat. "Kita akan terus meningkatkan kegiatan patroli dengan menyampaikan himbauan ke masyarakat dan turut serta masyarakat menjaga kamtibmas di lingkungannya agar p...

Berdiri di Fasum, 356 Tugu Organisasi Silat di Jatim Dibongkar Sukarela

Image
  SURABAYA – Komitmen Polda Jawa Timur dalam rangka menertibkan keberadaan tugu perguruan silat yang berdiri di fasilitas umum (Fasum) di wilayah Jawa Timur terus berlanjut. Hingga berita ini ditulis, sedikitnya sudah ada 356 tugu perguruan silat di wilayah Jawa Timur yang sudah dibongkar secara sukarela oleh warga perguruan silat itu sendiri. Hal itu seperti disampaikan oleh Kepala Bidang Hubungan Masyarakat ( Kabidhumas) Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto di Polda Jatim,Senin (18/9). Dikatakan oleh Kombes Pol Dirmanto, komitmen pihak Kepolisian terus mengawal penertiban tugu perguruan silat itu sebagai respon atas banyaknya kasus gesekan antar perguruan silat. Sebelumnya kata Kombes Pol Dirmanto, pihak Polda Jatim telah melakukan pemetaan dan analisis atas akar masalah timbulnya konflik antar perguruan pencak silat maupun warga perguruan silat dengan Masyarakat. Dari hasil analis itu lanjut Kombes Dirmanto gesekan itu biasanya diawali adanya konvoi diruang publik yan...